Produk perawatan kulit sekarang sudah banyak jenisnya, termasuk brand Wardah seri Renew You untuk mencegah tanda penuaan dini. Terdapat urutan pemakaian wardah renew you yang harus diperhatikan supaya hasilnya maksimal.
Rangkaian seri Renew You mempunyai kandungan khusus yang diformulasikan untuk mencegah tanda-tanda penuaan dini, seperti kerutan, garis halus, flek hitam, dan lainnya.
Produk Anti Aging dari Wardah satu ini bisa dijadikan perawatan kulit mulai dari usia 20 tahun. Khusus untuk remaja dibawah 20 tahun sebaiknya lebih hati-hati memakai produk skincare.

Urutan Pemakaian Wardah Renew You
Skincare menjadi salah satu barang wajib untuk menjaga kesehatan dan penampilan kulit. Supaya terbebas dari penuaan dini, maka dapat mengikuti petunjuk urutan penggunaan Wardah seri Renew You seperti berikut.
1. Facial Wash
Tahapan pertama penggunaan seri khusus pencegahan tanda penuaan ini adalah sabun cuci muka/facial wash. Ini berguna menghilangkan debu dan kotoran di wajah secara menyeluruh serta mencegah munculnya jerawat.
2. Treatment Essence
Seteleh mencuci wajah, maka dapat dilanjutkan dengan memakai essence. Pemakaian essence cukup dengan mengambil beberapa tetes lalu ditepuk-tepuk lembut di wajah.
3. Intensive Serum
Apabila essence telah meresep, urutan pemakaian wardah renew you adalah menggunakan intensive serum. Ambil secukupnya lalu aplikasikan ke muka sampai masuk ke pori-pori secara sempurna.
4. Eye Cream
Tanda penuaan paling terlihat salah satunya adalah bagian kantung mata. Oleh sebab itu, jangan sampai ketinggalan menggunakan eye cream dalam rutinitas skincare Anda.
5. Day and Night Cream
Produk terakhir untuk digunakan adalah cream atau moisturizer yang dibagi jadi dua jenis, yakni day dan night cream. Seperti namanya, gunakan sesuai waktu yakni saat pagi memakai Day Cream serta malam hari menggunakan Night Cream.
6. Sleeping Mask
Produk tambahan berikutnya berupa sleeping mask yang dipakai saat malam hari. Rasakan sensasi kulit lebih elastis dan cerah saat bangun tidur esok hari.

Perbedaan Wardah White Secret dan Wardah Renew You
Wardah menjadi salah satu brand berpengalaman dalam dunia skincare sudah sejak lama sehingga banyak sekali opsi rangkaian perawatan kulit terbaik seperti White Secret serta Renew You. Perlu diketahui bahwa kedua seri ini mempunyai perbedaan seperti berikut.
1. Isi Rangkaian Produk
Perbedaan pertama terletak pada rangkaian produk di dalamnya. Untuk White Secret memiliki isi skincare sebagai berikut:
- Facial Wash
- Brightening Cleanser Toner
- Treatment Essence
- Intensive Brightening Essence Serum
- Day Cream
- Night Cream
- Brightening Eye Cream
- Hydraglow Sleeping Mask
- Exfoliating Lotion
- Exfoliating Scrub
Sementara itu, pada Renew You rangkaian produknya antara lain:
- Facial Wash
- Essence
- Serum
- Day Cream
- Night Cream
- Eye Cream
- Sleeping Mask
2. Kandungan dan Manfaat
Pada kandungan dari setiap seri dimana juga memiliki perbedaan misalkan untuk Facial Wash White Secret mengandung AHA dengan fungsi mencerahkan kulit dan memperbaiki skin barrier. Sementara pada seri mencegah penuaan mengandung bakuchiol untuk samarkan noda hitam.
Selain itu, perbedaan detail kandungan di White Secret sebagai berikut.
- Serum : crystal white active untuk mencegah melanin berlebih
- Day Krim : SPF 35 PA +++ untuk menjaga dari paparan sinar UV
- Night Krim : Ekstrak Edelweis sebagai penyamar kerutan dan kulit semakin elastis
- Krim Mata : hyaluronic acid sebagai pelembab dan membuat mata lebih segar
Sementara pada Renew You kandungan dan manfaatnya seperti di bawah ini.
- Serum : apple phyto cell extract untuk memperbarui jaringan kulit
- Day Cream dan Night Cream : peptide matrixyl sebagai pengenyal dan mengencangkan wajah
- Krim Mata : Bakuchiol dan niacinamide untuk menyamarkan kantung mata dan mencerahkan

Kelebihan Wardah Renew You Anti Aging
Dengan mengetahui perbedaan dari series White Secret, maka Anda bisa menentukan produk sesuai kebutuhan. Pada rangkaian produk khusus mencegah penuaan dini terdapat sejumlah kelebihan seperti:
- Memudarkan bintik hitam
- Menyamarkan kerutan dan garis halus
- Melindungi kulit dari sinar UVA UVB dan radikal bebas
- Menghaluskan kulit
- Menjaga elastisitas kulit
- Mencerahkan kulit
Dengan memakai Wardah Renew You sesuai urutan, maka hasil yang akan didapatkan akan optimal. Seluruh kandungan di setiap produk akan saling melengkapi sehingga mampu mencegah tanda-tanda penuaan dini.